Pages

Selasa, 16 Januari 2018

Mesin 4 Tak dan 2 Tak


4 TAK:
Four stroke engine adalah sebuah mesin dimana untuk menghasilkan sebuah tenaga memerlukan empat proses langkah naik-turun piston ,dua kali rotasi kruk as ,dan satu putaran noken as (camshaft) .
Empat proses tersebut terbagi dalam siklus :
Langkah hisap : Bertujuan untuk memasukkan kabut udara – bahan bakar ke dalam silinder .Sebagaimana tenaga mesin diproduksi tergantung dari jumlah bahan2 yg terbakar selama proses pembakaran .
Prosesnya adalah :
1.       Piston bergerak dari Titik Mati Atas (TMA) menuju Titik Mati Bawah (TMB)
2.       Klep inlet terbuka ,bahan bakar masuk ke silinder
3.       Kruk As berputar 180 derajat
4.       Noken As berputar 90 derajat
5.       Tekanan negatif piston menghisap kabut udara-bahan bakar masuk ke silinder.

LANGKAH MESIN MOTOR 4 TAK:

1.LANGKAH KOMPRESI

Tujuan dari langkah kompresi adalah untuk meningkatkan temperatur sehingga campuran udara - bahan bakar dapat bersenyawa.  Rasio kompresi ini juga nantinya berhubungan  erat  dengan  produksi tenaga.
Prosesnya sebagai berikut :

1.       Piston bergerak kembali dari TMB ke TMA
2.      Klep In menutup ,Klep Ex tetap tertutup
3.      Bahan Bakar termampatkan ke dalam kubah pembakaran (combustion chamber)
4.     
Sekitar 15 derajat sebelum TMA ,busi mulai menyalakan bunga api dan memulai proses pembakaran
5.      Kruk as mencapai satu rotasi penuh (360 derajat)
6.      Noken as mencapai 180 derajat

2. LANGKAH TENAGA
Prosesnya sebagai berikut :
1.       Ledakan tercipta secara sempurna di ruang bakar
2.      Piston terlempar dari TMA menuju TMB
3.      Klep inlet menutup penuh ,sedangkan menjelang akhir langkah usaha klep buang mulai sedikit terbuka
4.     
Terjadi transformasi energi gerak bolak-balik piston menjadi energi rotasi kruk as
5.      Putaran Kruk As mencapai 540 derajat

6.      Putaran Noken As 270 derajat

3.LANGKAH BUANG

1.       Counter balance weight pada kruk as memberikan gaya normal untuk menggerakkan piston dari TMB ke TMA
2.      Klep Ex terbuka Sempurna ,Klep Inlet menutup penuh
3.      Gas sisa hasil pembakaran didesak keluar oleh piston melalui port exhaust menuju knalpot

4.      Kruk as melakukan 2 rotasi penuh (720 derajat)
5.      Noken as menyelesaikan 1 rotasi penuh (360 derajat)

FINISHING PENTING  —  OVERLAPING

Overlap adalah sebuah kondisi dimana kedua klep intake dan out berada dalam possisi sedikit terbuka pada akhir langkah buang hingga awal langkah hisap .
Berfungsi untuk efisiensi kinerja dalam mesin pembakaran dalam . Adanya hambatan dari kinerja mekanis klep dan inersia udara di dalam manifold , maka sangat diperlukan untuk mulai membuka klep masuk sebelum piston mencapai TMA di akhir langkah buang untuk mempersiapkan langkah hisap.Dg tujuan untuk menyisihkan semua gas sisa pembakaran , klep buang tetap terbuka hingga setelah TMA. Derajat overlaping sangat tergantung dari desain mesin dan seberapa cepat               mesin ini ingin bekerja .

Manfaat dari proses overlaping :
1.       Sebagai pembilasan ruang bakar ,piston ,silinder dari sisa2 pembakaran
2.       Pendinginan suhu di ruang bakar
3.       Membantu exhaust scavanging (pelepasan gas buang)
4.       memaksimalkan proses pemasukkan bahan-bakar

perhatikan animasi di bawah ini:





2 TAK:
Mesin 2 tak adalah mesin pembakaran dalam yg dalam satu siklus pembakaran terjadi dua langkah piston ,berbeda dg putaran 4 tak yg mempunyai empat langkah piston dalam satu siklus pembakaran ,meskipun keempat proses (intake ,kompresi ,tenaga ,pembuangan) juga terjadi .
Mesin 2 tak juga telah digunakan dalam mesin diesel ,terutama rancangan piston berlawanan ,kendaraan kecepatan rendah seperti mesin kapal besar ,dan mesin V8 untuk truk dan kendaraan berat lainnya .


 




                                                                                   

    Prinsip kerja

          Untuk memahami prinsip kerja ,perlu dimengerti istilah baku yg berlaku dalam teknik otomotif :
·         TMA (titik mati atas) atau TDC (top dead centre) ,posisi piston berada pada titik paling atas dalam silinder mesin atau piston berada pada titik paling jauh dari poros engkol (crankshaft)
·         TMB (titik mati bawah) atau BDC (bottom dead centre) ,posisi piston berada pada titik paling bawah dalam silinder mesin atau piston berada pada titik paling dekat dg poros engkol (crankshaft)
·         Ruang bilas yaitu ruangan dibawah piston dimana terdapat poros engkol (crankshaft) ,sering disebut dg bak engkol (crankcase) berfungsi gas hasil campuran udara ,bahan bakar dan pelumas bisa tercampur lebih merata
·         Pembilasan (scavenging) yaitu proses pengeluaran gas hasil pembakaran dan proses pemasukan gas untuk pembakaran dalam ruang bakar

 

    Langkah kesatu

        Piston bergerak dari TMA ke TMB
1.       Pada saat piston bergerak dari TMA ke TMB ,maka akan menekan ruang bilas yg berada di bawah piston .Semakin jauh piston meninggalkan TMA menuju TMB ,tekanan di ruang bilas semakin meningkat .
2.       Pada titik tertentu ,piston (ring piston) akan melewati lubang pembuangan gas dan lubang pemasukan gas .Posisi masing2 lubang tergantung dari desain perancang .Umumnya ring piston akan melewati lubang pembuangan terlebih dahulu .
3.       Pada saat ring piston melewati lubang pembuangan ,gas di dalam ruang bakar keluar melalui lubang pembuangan .
4.       Pada saat ring piston melewati lubang pemasukan ,gas yg tertekan dalam ruang bilas akan terpompa masuk dalam ruang bakar sekaligus mendorong gas yg ada dalam ruang bakar keluar melalui lubang pembuangan .
5.       Piston terus menekan ruang bilas sampai titik TMB ,sekaligus memompa gas dalam ruang bilas masuk ke dalam ruang bakar .

  Langkah kedua

        Piston bergerak dari TMB ke TMA
1.       Pada saat piston bergerak TMB ke TMA ,maka akan menghisap gas hasil percampuran udara ,bahan bakar dan pelumas masuk ke dalam ruang bilas .Percampuran ini dilakukan oleh karburator atau sistem injeksi .
2.       Saat melewati lubang pemasukan dan lubang pembuangan ,piston akan mengkompresi gas yg terjebak dalam ruang bakar .
3.       Piston akan terus mengkompresi gas dalam ruang bakar sampai TMA .
4.       Beberapa saat sebelum piston sampai di TMA ,busi menyala untuk membakar gas dalam ruang bakar .Waktu nyala busi sebelum piston sampai TMA dg tujuan agar puncak tekanan dalam ruang bakar akibat pembakaran terjadi saat piston mulai bergerak dari TMA ke TMB karena proses pembakaran sendiri memerlukan waktu dari mulai nyala busi sampai gas terbakar dg sempurna .

   Perbedaan desain dg mesin 4 tak

·         Pada mesin 2 tak ,dalam satu kali putaran poros engkol (crankshaft) terjadi satu kali proses pembakaran sedangkan pada mesin 4 tak ,sekali proses pembakaran terjadi dalam dua kali putaran poros engkol .
·         Pada mesin 4 tak ,memerlukan mekanisme katup (valve mechanism) dalam bekerja dg fungsi membuka dan menutup lubang pemasukan dan lubang pembuangan ,sedangkan pada mesin 2 tak ,piston dan ring piston berfungsi untuk menbuka dan menutup lubang pemasukan dan lubang pembuangan .Pada awalnya mesin 2 tak tidak dilengkapi dg katup ,dalam perkembangannya katup satu arah (one way valve) dipasang antara ruang bilas dg karburator dg tujuan :
1.       Agar gas yg sudah masuk dalam ruang bilas tidak kembali ke karburator .
2.       Menjaga tekanan dalam ruang bilas saat piston mengkompresi ruang bilas .
·         Lubang pemasukan dan lubang pembuangan pada mesin 2 tak terdapat pada dinding silinder ,sedangkan pada mesin 4 tak terdapat pada kepala silinder (cylinder head) .Ini adalah alasan paling utama mesin 4 tak tidak menggunakan oli samping .
Lihat pula: Sistem pelumasan

Kelebihan dan kekurangan

Kelebihan mesin 2 tak

Dibandingkan mesin 4 tak ,kelebihan mesin 2 tak adalah :
1.       Mesin 2 tak lebih bertenaga dibandingkan mesin 4 tak .
2.       Mesin 2 tak lebih kecil dan ringan dibandingkan mesin 4 tak .
o    Kombinasi kedua kelebihan di atas menjadikan rasio berat terhadap tenaga (power to weight ratio) mesin 2 tak lebih baik dibandingkan mesin 4 tak .
3.       Mesin 2 tak lebih murah biaya produksinya karena konstruksinya yg sederhana .
Meskipun memiliki kelebihan tersebut di atas ,jarang digunakan dalam aplikasi kendaraan terutama mobil karena memiliki kekurangan .

Kekurangan mesin 2 tak

Kekurangan mesin 2 tak dibandingkan mesin 4 tak
1.       Efisiensi mesin 2 tak lebih rendah dibandingkan mesin 4 tak .
2.       Mesin 2 tak memerlukan oli yg dicampur dg bahan bakar (oli samping/two stroke oil) untuk pelumasan silinder mesin .
o    Kedua hal di atas mengakibatkan biaya operasional mesin dua tak lebih tinggi dibandingkan mesin 4 tak .
3.       Mesin 2 tak menghasilkan polusi udara lebih banyak ,polusi terjadi dari pembakaran oli samping dan gas dari ruang bilas yg terlolos masuk langsung ke lubang pembuangan .
4.       Pelumasan mesin 2 tak tidak sebaik mesin 4 tak ,mengakibatkan usia suku cadang dalam komponen ruang bakar relatif lebih rendah .


Daftar pusaka

Selasa, 24 Oktober 2017

Motor Bakar Diesel

Motor bakar diesel biasa disebut juga dengan Mesin diesel (atau mesin pemicu kompresi) adalah motor bakar pembakaran dalam yang menggunakan panas kompresi untuk menciptakan penyalaan dan membakar bahan bakar yang telah diinjeksikan ke dalam ruang bakar. Mesin ini tidak menggunakan busi seperti mesin bensin atau mesin gas. Mesin ini ditemukan pada tahun 1892 oleh Rudolf Diesel, yang menerima paten pada 23 Februari 1893. Diesel menginginkan sebuah mesin untuk dapat digunakan dengan berbagai macam bahan bakar termasuk debu batu bara. Dia mempertunjukkannya pada Exposition Universelle (Pameran Dunia) tahun 1900dengan menggunakan minyak kacang (lihat biodiesel). Mesin ini kemudian diperbaiki dan disempurnakan oleh Charles F. Kettering.
Mesin diesel memiliki efisiensi termal terbaik dibandingkan dengan mesin pembakaran dalammaupun pembakaran luar lainnya, karena memiliki rasio kompresi yang sangat tinggi.  Mesin diesel kecepatan-rendah (seperti pada mesin kapal) dapat memiliki efisiensi termal lebih dari 50%.
Mesin diesel dikembangkan dalam versi dua-tak dan empat-tak. Mesin ini awalnya digunakan sebagai pengganti mesin uap. Sejak tahun 1910-an, mesin ini mulai digunakan untuk kapal dan kapal selam, kemudian diikuti lokomotif, truk, pembangkit listrik, dan peralatan berat lainnya. Pada tahun 1930-an, mesin diesel mulai digunakan untuk mobil. Sejak saat itu, penggunaan mesin diesel terus meningkat dan menurut British Society of Motor Manufacturing and Traders, 50% dari mobil baru yang terjual di Uni Eropa adalah mobil bermesin diesel, bahkan di Perancis mencapai 70%.
 Mesin asli yang dibuat Diesel tahun 1897, dipajang di Museum Jerman di Munich, Jerman

Rudolf Diesel lahir di Paris tahun 1858 sebagai keluarga ekspatriat Jerman.[4] Ia melanjutkan studi di Politeknik Munchen. Setelah lulus dia bekerja sebagai teknisi kulkas, namun bakatnya terdapat dalam mendesain mesin. Diesel mendesain banyak mesin panas, termasuk mesin udara bertenaga solar. tahun 1892 ia menerima paten dari Jerman, Swiss, Inggris, dan Amerika Serikat untuk karyanya "Method of and Apparatus for Converting Heat into Work" (Metode dan Alat untuk Mengubah Panas menjadi Kerja).[5] Tahun 1893 ia menemukan sebuah "mesin pembakaran-lambat" yang pertama-tama mengkompres udara sehingga menaikkan temperaturnya sampai di atas titik nyala, lalu secara bertahap memasukkan bahan bakar ke dalam ruang bakar. Tahun 1894 dan 1895 ia membuat paten di beberapa negara untuk mesin yang ia temukan, pertama di Spanyol (No. 16.654), Perancis (No. 243.531) dan Belgia (No. 113.139) bulan Desember 1894, Jerman (No. 86.633) tahun 1895, dan Amerika Serikat (No. 608.845) tahun 1898.[6] Ia mengoperasikan mesin pertamanya tahun 1897.
Di Augsburg, 10 Agustus 1893, Rudolf Diesel menciptakan mesin pertamanya, sebuah silinder tunggal 10-foot (3,0 m) berbahan besi dengan roda gila pada dasarnya. Diesel memerlukan waktu 2 tahun untuk menyempurnakan mesinnya dan pada tahun 1896 ia mendemonstrasikan model lainnya dengan efisiensi teoretis 75%, sangat jauh bila dibandingkan dengan mesin uapyang hanya 10%. Tahun 1898, Diesel telah menjadi jutawan. Mesin buatannya telah digunakan untuk menggerakkan transportasi jalur pipa, pembangkit listrik dan air, mobil, truk, dan kapal, kemudian juga menyebar sampai pertambangan, ladang minyak, pabrik, dan transportasi antar benua 



I.  Prinsip Kerja Mesin Diesel
Mesin diesel ( juga dikenal sebagai mesin kompresi / Compression) adalah sebuah mesin pembakaran internal yang menggunakan panas kompresi untuk memulai pengapian dan membakar bahan bakar yang telah disuntikkan ke dalam ruang pembakaran. Ini berbeda dengan mesin busi seperti mesin bensin  atau mesin gas, yang menggunakan busi untuk menyalakan campuran udara-bahan bakar.
Pada motor diesel tidak diperlukan sistem pengapian seperti halnya pada motor bensin, namun dalam motor diesel diperlukan sistem injeksi bahan bakar yang berupa pompa injeksi (injection pump) dan pengabut (injector) serta perlengkapan bantu lain. Bahan bakar yang disemprotkan harus mempunyai sifat dapat terbakar sendiri  (self ignition). Penampang mesin diesel secara sederhana dapat dilihat pada Gambar.
Mesin diesel memiliki efisiensi termal tertinggi dari jenis-jenis mesin lainnya karena rasio kompresi yang sangat tinggi. Sebagai contoh; mesin diesel kecepatan rendah ( seperti yang digunakan dalam kapal dan aplikasi lain di mana berat mesin secara keseluruhan relatif tidak penting ) dapat memiliki efisiensi termal yang melebihi 50%.
Pada mesin diesel awalnya hanya udara yang dipadatkan dengan rasio 15:01-22:01 yang dimasukkan kedalam ruang pembakaran. Tekanan yang dihasilkan biasanya berkisar  40 -bar (4.0 MPa ; 580 psi ) - bandingkan dengan 8 sampai 14 bar ( 0,80-1,4 MPa , 120-200 psi ) pada mesin bensin. Kompresi tinggi ini memanaskan udara sampai  550° C ( 1.022 ° F). Pada bagian atas kompressor, bahan bakar diinjeksikan langsung ke udara yang dipadatkan tersebut.  Hal ini
mungkin menyebabkan (toroidal) kekosongan/ kehampaan di bagian atas piston (tergantung pada desain mesin).
Injeksi bahan bakar harus disemprotkan secara merata, panas udara di dalam kabin kemudian akan membuat tetesan bahan bakar ini berubah menjadi uap dan membakarnya pada saat telah menjadi uap. Pengapian tidak akan terjadi langsung karena proses penguapan tersebut.
Setelah terjadi pembakara, Suhu akan meningkat drastis diatas piston dan mendorong piston kebawah untuk memasok tenaga ke Crakshaft.
karakteristik mesin diesel adalah suara letupan yang terjadi ketika  uap bahan bakar terbakar dan menyebabkan peningkatan mendadak tekanan di atas piston.
Setelah terjadi pembakaran, Suhu akan meningkat drastis diatas piston dan pemuaian akan mendorong piston kebawah untuk memasok tenaga ke Crakshaft.
Tingkat kompresi yang tinggi memungkinkan pembakaran berlangsung tanpa sistem pengapian terpisah , rasio kompresi yang tinggi juga sangat meningkatkan efisiensi mesin.
Peningkatan rasio kompresi dalam mesin busi mana bahan bakar dan udara dicampur sebelum masuk ke silinder dibatasi oleh kebutuhan untuk mencegah rusaknya ruang pencampuran.
Apabila hanya udara yang dikompresikan ke dalam mesin diesel tanpa campuran bahan bakar, maka  ledakan prematur tidak akan menjadi masalah dan rasio kompresi bisa menjadi jauh lebih tinggi.
Mesin diesel diproduksi dalam versi dua - stroke(tak atau silinder) dan empat-stroke

   II. Proses pembakaran mesin diesel


Proses pembakaran dibagi menjadi 4 periode:
1.    Periode 1: Waktu pembakaran tertunda (ignition delay) (A-B)
Periode ini disebut fase persiapan pembakaran, karena partikel-partikel bahan bakar yang diinjeksikan bercampur dengan udara di dalam silinder agar mudah terbakar. 
2.    Periode 2: Perambatan api (B-C)
Pada periode 2 ini campuran bahan bakar dan udara tersebut akan terbakar di beberapa tempat. Nyala api akan merambat dengan kecepatan tinggi sehingga seolah-olah campuran terbakar sekaligus, sehingga menyebabkan tekanan dalam silinder naik.  Periode ini sering disebut periode ini sering disebut pembakaran letup.
3.    Periode 3: Pembakaran langsung (C-D)
Akibat nyala api dalam silinder, maka bahan bakar yang diinjeksikan langsung terbakar. Pembakaran langsung ini dapat dikontrol dari jumlah bahan bakar yang diinjeksikan, sehingga periode ini sering disebut periode pembakaran dikontrol.
4.    Periode 4: Pembakaran lanjut (D-E)
        Injeksi berakhir di titik D, tetapi bahan bakar belum terbakar semua. Jadi walaupun injeksi telah berakhir, pembakaran masih tetap berlangsung. Bila pembakaran lanjut terlalu lama, temperatur gas buang akan tinggi menyebabkan efisiensi panas turun.

    Secara singkat prinsip kerja motor diesel 4 tak adalah sebagai berikut:
a.    Langkah isap, yaitu waktu torak bergerak dari TMA ke TMB. Udara diisap melalui katup isap sedangkan katup buang tertutup.
b.    Langkah kompresi, yaitu ketika torak bergerak dari TMB ke TMA dengan memampatkan udara yang diisap, karena kedua katup isap dan katup buang tertutup, sehingga tekanan dan suhu udara dalam silinder tersebut akan naik.
c.    Langkah usaha, ketika  katup isap dan katup buang masih tertutup, partikel bahan bakar yang disemprotkan oleh pengabut bercampur dengan udara bertekanan dan suhu tinggi, sehingga terjadilah pembakaran. Pada langkah ini torak mulai bergerak dari TMA ke TMB karena pembakaran berlangsung bertahap,
d.    Langkah buang, ketika torak bergerak terus dari TMA ke TMB dengan katup isap tertutup dan katup buang terbuka, sehingga gas bekas pembakaran terdorong keluar. 


III. Keuntungan dan Kerugian mesin diesel


Kelebihan Motor Diesel dibandingkan dengan motor Bensin:
a)    Pemakaian bahan bakar lebih hemat, karena efisiensi panas lebih baik.
b)   Daya tahan lebih lama dan gangguan lebih sedikit, karena tidak menggunakan sistem pengapian.
c)    Operasi lebih mudah dan cocok untuk kendaraan besar, karena variasi momen yang terjadi pada perubahan tingkat kecepatan lebih kecil.

Di samping itu motor diesel memiliki kerugian, yaitu:
a.    Suara dan getaran yang timbul lebih besar (hampir 2 kali) daripada motor bensin. Hal ini disebabkan tekanan yang sangat tinggi (hampir 60 kg/cm2) pada saat pembakaran.
b.    Bobot per satuan daya dan biaya produksi lebih besar, karena bahan dan konstruksi lebih rumit untuk rasio kompresi yang tinggi.
c.    Pembuatan pompa injeksi lebih teliti sehingga perawatan lebih sulit.
d.    Memerlukan kapasitas baterai dan motor starter yang besar agar dapat memutar poros engkol dengan kompresi yang tinggi.






JENIS JENIS MESIN DIESEL

     pada dasarnya permesinan kapal kebanyakan menggunkan mesin diesel Dibawah ini pembagian jenis mesin diesel berdasarkan pengaturan selinder.

Mesin diesel Silinder satu garis.

    jenis mesin diesel Ini merupakan pengeturan yang paling sederhana, dengan semua silinder sejajar, satu garis (inline) seperti dalam gambar 1-2 . Konstruksi ini biasa digunakan untuk mesin diesel yang mempunyai silinder sampai delapan. Mesin diesel satu baris biasanya mempunyai silinder vertikal. Tetapi mesin diese ldengan silinder horisontal digunakan untuk bus. Mesin diesel seperti ini pada dasarnya adalah mesin vertikal yang direbahkan pada sisinya untuk mengurangi beratnya.

Mesin diesel Pengaturan –V

    Kalau jenis  mesin diesel mempunyai lebih dari delapan silinder, sulit untuk membuat poros engkol dan rangka yang tegar dengan pengaturan satu garis. Pengaturan –V (gambar 1-3 a) dengan dua batang engkol yang dipasangkan pada pena engkol masing-masing, memungkinkan panjang mesin dipotong setengahnya jhingga lebih tegar, dengan poros engkol lebih kaku. Iini merupakan pengaturan yang paling umum untuk mesin  diesel dengan derlapan sampai enambelas silinder. Silinder yang terletak pada satu bidang disebut sebuah bank; sudut a antara dua bank bervariasidari 30 sampai 120 derajat, sudut yang paling umum aadalah antara 40 dan 70 derajat.
 
Mesin diesel Radial

    jenis mesin diesel radial Mempunyai silinder yang semuanya terletakpada satu bidang dengan garis tengahnya berada pada sudut yang sama dan hanya ada satu engkol untuk tempat memasangkan semua batang engkol. Mesin jenis mesin diesel ini dibangun dengan lima, tujuh, sembilan dan sebelas silinder.

Mesin diesel Datar.

Pengaturan jenis mesin diesel semacam ini digunakan untuk bus dan truk.

Unit Mesin diesel Jamak.

    Berat tiap daya kuda, yang disebut berat mesin diesel spesifik, makin besar dengan makin bertambahnya ukuran mesin diesel , lubang dan langkah mesin diesel. Untuk mendapatkan mesin dengan keluaran daya sangat tinggi tanpa menambah berat spesifiknya, maka dua dan empat mesin lengkap, yang memiliki enam atau delapan silinder masing-masing dikombinasikan dalam satu kesatuan dengan menghubungkan tiap mesin  diesel kepada poros penggerak utama s (gb1- 4a dan b) dengan bantuan kopling dan rantai rol atau kopling dan roda gigi.

Mesin diesel torak berlawanan

     Mesin diesel derngan dua torak tiap silinder yang menggerakkan doa poros engkol  digunakan dalam kapal dan ketreta rel. Disainya menunjukan banyak keuntungan dari pembakaran bahan bakar, menyeimbangkan masa ulak-alik, pemeliharaan mesin dan mudah dicapai.


Efisiensi bahan bakar

 

Mesin S80ME-C7 milik MAN yang bermesin diesel mengkonsumsi 155 gram (5,5 oz) bahan bakar per kWh dan menghasilkan efisiensi sebesar 54.4%, sehingga menjadikannya konversi bahan bakar tertinggi menjadi tenaga untuk mesin pembakaran dalam maupun luar manapun(The efficiency of a combined cycle gas turbine system can exceed 60%) Hal ini berarti mesin diesel lebih efisien daripada mesin bensin untuk keluaran tenaga yang sama, sehingga konsumsi bahan bakar lebih irit. Contoh lainnya adalah Škoda Octavia, di mana mesin bensinnya mengkonsumsi bahan bakar 62 L/100 km (4,6 mpg-imp; 3,8 mpg-US) untuk tenaga 102 bhp(76 kW) sedangkan mesin dieselnya hanya mengkonsumsi 44 L/100 km (6,4 mpg-imp; 5,3 mpg-US) untuk keluaran tenaga 105 bhp (78 kW).
Keefisienan mesin diesel disebabkan karena bahan bakar diesel lebih padat dan kandungan energinya lebih banyak 15% berdasarkan volume. Meskipun nilai kalornya sedikit lebih rendah daripada bensin (diesel 45,3 MJ/kg (megajoule per kilogram, bensin 45.8 MJ/kg), namun karena densitasnya lebih tinggi, maka massanya lebih besar.
Selain itu, mesin diesel juga lebih irit karena rasio kompresi yang lebih tinggi, terutama pada putaran rendah dan kondisi mesin diam. Tidak seperti mesin bensin, mesin diesel tidak memiliki butterfly valve/throttle pada sistem inlet yang menutup pada kondisi mesin diam. Hal ini menimbulkan kerugian dan menurunkan adanya udara masuk, sehingga efisiensi mesin bensin menurun. Di banyak penggunaan, seperti kapal laut, pertanian, dan kereta, mesin diesel dibiarkan menyala diam berjam-jam. Kuntungan ini banyak digunakan pada lokomotif kereta (liat dieselisasi).
Mesin diesel pada bus, truk, dan mobil-mobil baru bermesin diesel dapat mencapai efisiensi maksimum sekitar 45%, dan sedang ditingkatkan sehingga mencapai 55%. Meskipun begitu, rata-rata efisiensinya tidak selalu sama, tergantung pada kondisi dan penggunaan.

 











DAFTAR PUSTAKA






Mesin 4 Tak dan 2 Tak

Pengertian Dan Cara Kerja Mesin 4 Tak & 2 Tak 4 TAK: Four stroke engine adalah sebuah mesin dimana untuk menghasilkan sebuah tena...